Sejarah, Sastra, dan Jurnalis Warga

  • Breaking News

    Saturday, December 12, 2015

    Tahun Tahun Penaklukkan Bersejarah Bagi Demak Sultan Trenggana

    Perang antara pasukan Demak melawan pasukan Majapahit yang berhasil meruntuhkan kerajaan Majapahit terjadi pada tahun 1527M pada masa pemerintahan sultan Trenggana di Demak. Jadi bukan pada jaman Raden Patah. 

    Dalam beberapa sumber yang layak dipercaya, Demak memang pernah perang lawan Majapahit. Bahkan beberapa kesempatan perang itu terjadi. Satu kesempatan beberapa daerah bawahan Demak direbut dihancur Majapahit. Pada kesempatan lain giliran Demak merebut wilayah bawahan Majapahit. Hingga Majapahit selesai sebagai kemaharajaan berdaulat karena serbuan Demak. Itu terjadi jaman sultan Tranggana/Trenggono, bukan jaman raden Patah.



    Yang penting dicermati, perang antara Majapahit lawan Demak, bukan perang antar agama. Atau bukan perang antara Islam lawan Hindu Boddha. Sebab di blok Majapahit juga ada beberapa tokoh dan penguasa Islam seperti Tuban.

    Sejak awal, Tuban adalah daerah bawahan Majapahit yang sangat setia. Meski jaman Majapahit ahir, kadipaten amancanegara di pesisir utara ini telah menganut Islam, akan tetapi Tuban tetap teguh setia pada Majapahit.

    Setelah menaklukkan Majapahit yang beribukota di Kediri/ Daha/Dayo, Demak semakin tak terbendung. Sultan Tranggana/Trenggono hanya dapat dihentikan tahun 1546M, wafat di Panarukan dalam ekspedisi militer penaklukkan Blambangan.

    Berikut kronologi tahun penaklukkan Demak sultan Trenggono saat menjadi penguasa ketiga kesultanan Islam Demak. Sumber penelitian de Graaf dan Pegeaud dalam buku judul KERAJAAN KERAJAAN ISLAM DI JAWA peralihan dari Majapahit ke Mataram [1974]

    1. Tahun 1527M. Demak sultan Tranggana menaklukkan kerajaan Majapahit di Kediri/Dayo/Daha.
    2. Tahun 1527M. Demak menaklukkan Tuban.
    3. Tahun 1528M. Demak menaklukkan Wirasari.
    4. Tahun 1529M. Demak menggempur Gegelang/ madiun.
    5. Tahun 1530M. Demak menduduki Medangkungan [diperkirakan blora]
    6. Tahun 1531M. Demak menaklukkan Surabaya.
    7. Tahun 1535M. Demak menaklukkan Pasuruhan.
    8. Tahun 1541 dan 1542M. Demak menaklukkan Lamongan, Blitar, Wirasaba.
    9. Tahun 1543M. Demak merebut dan menduduki Penanggungan.
    10. Tahun 1544. Mamenang direbut Demak.
    11. Tahun 1545M. Demak menaklukkan Sengguruh.



    ============
    SIWI SANG

    No comments:

    Post a Comment

    Literatur

    Taktik Menulis

    Banjarnegara